Cara Jitu Mengatasi Rasa Mengantuk Saat Shalat Tarawih


"Marhaban Ya Ramadhan"

Tak terasa kita sudah menginjakkan kaki di bulan Ramadhan kembali. Bagi umat Muslim, bulan Ramadhan merupakan bulan yang spesial karena di bulan ini segala ibadah akan di lipat gandakan pahalanya. Yuk, teman-teman lebih tekun lagi ya untuk beribadah di bulan Ramadhan ini.

Ngomong ngomong soal Ibadah, ada satu ibadah yang unik di bulan Ramadhan selain Puasa yaitu Shalat Tarawih. Shalat Sunnah yang dikerjakan selepas ba'da Isya ini tentunya menjadi sebuah ibadah yang sangat spesial karena hanya bisa di lakukan di bulan Ramadhan saja. 

Namun, karena waktu pelaksaannya yang ba'da Isya tak jarang bagi kita diserang rasa ngantuk saat melaksakan ibadah Shalat Tarawih. Nah, kali ini saya akan berbagi kepada kalian bagaimana cara jitu untuk mengatasi rasa mengantuk saat tarawih. Berikut ini tipsnya!

1. Jangan Makan Berlebihan
Mengatasi Rasa Mengantuk Saat Shalat Tarawih
Source Images : http://www.qerja.com/
Ketika waktu berbuka puasa sudah datang, alangkah baiknya kita tidak memakan makanan berat dahulu. Saya tahu persis kalian sangat lapar dan haus, tapi bukan berarti kalian harus balas dendam dengan memakan segala nya yang ada di depan mata kalian. Justru karena balas dendam itulah, rasa mengantuk bisa hadir saat kalian melakukan ibadah Shalat Tarawih.

Saat waktu berbuka puasa tiba, alangkah baiknya kita makan dan minuman dengan yang ringan saja. Sekedar melepaskan haus dan dahaga. Memakan kurma atau minum es buah sudah cukup untuk memberikan energi kepada kalian. Dalam agama juga diajarkan bahwa sesuatu yang berlebihan itu tidak baik, bukan?

2. Jangan Shalat Dekat Kipas Angin
Shalat Tarawih
Source Images : http://abiummi.com/
Kipas angin bisa menjadi faktor penyebab rasa kantuk menyerang kepada kalian saat ibadah Shalat Tarawih. Kipas angin memberikan kesejukan yang dimana kalian jadi merasa rileks dan chillin' namun efek sampingnya kalian akan mudah terkena rasa ngantuk.

Cukup cari tempat yang strategis, minimal hawanya sejuk dan tidak kegerahan. Itu sudah lebih dari cukup memberikan kenyamanan kepada kalian untuk beribadah tanpa di landa rasa ngantuk.

3. Tidur Siang
Cara Jitu Mengatasi Rasa Mengatuk Saat Shalat Tarawih
Source Image : merdeka.com
Ketika bulan Ramadhan, ada sebuah amalan yang mengatakan bahwa "Tidur Adalah Ibadah". Amalan tersebuah memang benar namun perlu di garisbawahi dengan dilakukan tidak berlebihan ya. Karena Allah SWT juga tidak suka dengan orang yang bermalas-malasan.

Tidur siang bisa jadi cara jitu untuk me re-change mata kamu supaya mata kamu bisa lebih lama dan lebih kuat untuk melakukan aktivitas di malam hari, Shalat Tarawih salah satunya. Cara ini tentu sering saya pakai selain di bulan puasa ketika ada deadline yang mengharuskan untuk saya mengerjakannya hingga larut malam.

4. Wudhu Kembali
Berwudhu
Source Image : www.dreams.co.id
Ketika cara di atas sudah di lakukan namun tetap saja kalian kalah akan serangan kantuk. Maka mengambil Air Wudhu kembali bisa jadi alternatifnya untuk kalian. Air Wudhu yang sejuk bisa membuat muka dan mata kalian fresh yang dimana memberikan efek kesegaran yang haqiqi, haha.

Cara ini sering saya pakai dan lumayan ampuh untuk mengatasi rasa kantuk disaat saya sedang melaksanakan ibadah. Jika masih merasa mengantuk juga, bisa di ulangi dengan cara yang sama, ya!

5. Niat
Cara Jitu Mengatasi Rasa Mengantuk Saat Shalat Tarawih
Source Image : tribunnews.com
"Innamal A'malu Binniyat"

yang artinya adalah "Semua berawal dari niat". Hadist di atas benar benar memberikan pelajaran bahwa sesuatu yang kita kerjakan pasti akan membuahkan hasil jika didasari dengan niat yang kuat juga. Untuk melawan rasa kantuk yang memang membandel. Kalian harus tanamkan niat yang kuat untuk beribadah. Insya Allah, rasa kantuk juga tidak berani mendekati kalian.

Jika memang kalian merasa sudah mengantuk sekali dan tidak tertahankan, Kalian bisa mengerjakan Shalat Tarawih selama 8 rakaat dan mengerjakan Shalat Witir 3 Rakaatnya di rumah kalian masing masing.

Demikian tips singkat ini saya bagikan. Semoga kita semua umat islam yang menjalankan Ibadah Puasa senantiasa diberikan kelancaran hingga hari kemenangan tiba, Aamiin!

Sampai jumpa 😉

0 comments:

Posting Komentar